عن أبي هريرة رضي الله عنه مرفوعاً: «ليس شيءٌ أكرمَ على الله من الدعاء».
[حسن] - [رواه الترمذي وابن ماجه وأحمد]
المزيــد ...

Abu Hurairah -raḍiyallāhu 'anhu- meriwayatkan secara marfū', "Tidak ada sesuatu yang lebih mulia bagi Allah melebihi doa."
Hadis hasan - Diriwayatkan oleh Ibnu Mājah

Uraian

"Tidak ada sesuatu yang lebih mulia bagi Allah melebihi doa"; karena doa adalah ibadah. Sedangkan ibadah merupakan hal yang menjadi sebab diciptakannya manusia. Dengan demikian, doa menunjukkan adanya kekuasaan Allah, keluasan ilmu-Nya, kelemahan orang yang berdoa dan kebutuhan dia kepada-Nya. Karena itulah, doa merupakan hal paling mulia bagi Allah -Jalla wa 'Alā-.

Terjemahan: Inggris Prancis Spanyol Turki Urdu Bosnia Rusia Bengali China Persia Tagalog Indian Orang Vietnam Sinhala Uyghur Kurdi Hausa Portugis Malayalam Telugu Sawahili Tamil Burma Thailand Jerman Jepang Postho Assam Albania السويدية الأمهرية الهولندية الغوجاراتية الدرية
Tampilkan Terjemahan

Faidah dari Hadis

  1. Keutamaan doa; bahwa doa termasuk amalan yang paling afdal dan paling mulia kepada Allah -Ta'ālā-.
  2. Anjuran untuk berdoa dan agar gigih melakukannya karena merupakan amalan yang paling mulia di sisi Allah -Ta'ālā-.