عن أبي هريرة عن رسول الله صلى الله عليه وسلم قال: «إذا لَقِيَ أحدُكم أخاه فَلْيُسَلِّمْ عليه، فإن حَالَتْ بينهما شجرة، أو جِدَارٌ، أو حَجَرٌ، ثم لَقِيَه، فَلْيُسَلِّمْ عليه».
[صحيح] - [رواه أبو داود]
المزيــد ...

Dari Abu Hurairah, dari Rasulullah -ṣallallāhu 'alaihi wa sallam- beliau bersabda, "Apabila salah seorang di antara kalian bertemu dengan saudaranya maka hendaknya ia mengucapkan salam padanya. Jika keduanya dihalangi pohon, tembok, atau batu, kemudian bertemu lagi hendaknya ia mengucapkan salam lagi kepadanya."
Hadis sahih - Diriwayatkan oleh Abu Daud

Uraian

Seorang muslim diperintahkan, dalam konteks anjuran, mengucapkan salam pada saudaranya sesama muslim setiap kali bertemu. Hingga jika mereka besama-sama, kemudian berpisah karena satu dan lain hal, kemudian bertemu lagi meskipun jaraknya belum lama, maka dia disunahkan untuk mengucapkan salam lagi. Dan tidak mengatakan, "Aku baru saja bertemu dengannya," akan tetapi tetap mengucapkan salam kepadanya, meskipun keduanya hanya terpisahkan oleh pohon, tembok atau batu yang membuat saudaranya tidak kelihatan, maka ia disunahkan mengucapkan salam lagi kepadanya apabila bertemu kembali.

Terjemahan: Inggris Prancis Spanyol Turki Urdu Bosnia Rusia China Persia Tagalog Indian Sinhala Kurdi Hausa Portugis Sawahili
Tampilkan Terjemahan