عَنْ مَعْقِلِ بْنِ يَسَارٍ رضي الله عنه أَنَّ رَسُولَ اللهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ:
«الْعِبَادَةُ فِي الْهَرْجِ كَهِجْرَةٍ إِلَيَّ».
[صحيح] - [رواه مسلم] - [صحيح مسلم: 2948]
المزيــد ...
Ma'qil bin Yasār -raḍiyallāhu 'anhu- meriwayatkan bahwa Rasulullah ﷺ bersabda,
"Ibadah di masa harj (fitnah) sama seperti berhijrah kepadaku."
[Sahih] - [HR. Muslim] - [Sahih Muslim - 2948]
Nabi ﷺ mengarahkan agar berpegang teguh melaksanakan ibadah di masa terjadi fitnah, perang, dan kekacauan urusan manusia. Beliau menjelaskan bahwa pahalanya sama seperti berhijrah kepada Nabi ﷺ. Hal itu karena manusia melupakannya dan sibuk, tidak ada yang fokus untuk ibadah kecuali segelintir orang.